Cara Tarik Tunai GoPay Update Terbaru Gojek

Apakah saldo GoPay bisa langsung kita tarik tunai tanpa perlu ribet dan lewat rekening? Jawabannya bisa, kamu bisa langsung menarik saldo GoPay secara tunai. Cara tarik tunai GoPay juga aman karena selain verifikasi PIN, kamu juga perlu langsung ke ATM dan memasukan kode transaksi.

Step by Step Tarik Tunai GoPay lewat ATM

Tarik Tunai GoPay lewat ATM

Cara tarik tunai tanpa ATM atau rekening ini untuk sekarang hanya bisa melalui BCA, berikut caranya :

  1. Buka Gojek Apps 
  2. Langsung tekan “Eksplor” -> “Tarik tunai” (ikon tangan dan koin)
  3. Ketikan berapa jumlah nominal yang mau kamu tarik ->”Lanjut” (minimal Rp50.000)
  4. Perhatikan rincian tarik tunai bila ingin kamu tambah maka jangan lanjut, tapi kalau sudah benar pencet “Lanjut”
  5. Apabila sudah, ketikan PIN GoPay -> tunggu proses transaksi

Sampai pada tahap ini, kamu hanya perlu menunggu kode muncul. Cara melihat kode tarik tunai GoPay gampang, kode akan langsung muncul begitu proses selesai. Kamu bisa mengunduh kode supaya nanti enggak lupa. 

Jika sudah mendapat kode, langsung saja pergi ke ATM dan kemudian ikuti cara berikut :

  1. Tekan “Transaksi tanpa kartu” di mesin ATM BCA
  2. Masukan ID pelanggan yang tadi muncul bersama dengan kode penarikan
  3. Pilih “Benar”
  4. Selanjutnya, masukan kode penarikan (jumlahnya 6 digit) -> tekan “Benar”

Sekarang kamu hanya perlu menunggu uang untuk keluar dari mesin ATM. Biaya penarikan tunai ini sejumlah Rp5.000 /transaksi. Sampai sekarang, belum ada cara penarikan tanpa biaya admin atau fee yang lebih rendah, ya.

Cara Tarik Tunai GoPay di Retail Minimarket

Cara Tarik Tunai GoPay di Retail Minimarket

Dahulu, penarikan tunai GoPay di retail minimarket masih bisa. Kamu bisa mengikuti cara tarik tunai GoPay di Alfamart bila mau ambil uang di Alfamart. Hanya saja, sekarang cara ini sudah tidak berlaku sama sekali.

Begitu juga dengan cara tarik tunai di Indomaret, langkah ini sudah tidak bisa. Kamu hanya bisa melakukan top updi dua retail tersebut dengan ketentuan yang masing-masing minimarket tentukan. Hal ini karena GoPay untuk sementara hanya bekerja sama dengan BCA dan tidak pihak lain.

Kenapa Gagal Tarik Tunai GoPay?

Adakalanya penarikan tunai di GoPay gagal meski sudah mencoba berulang kali. Kejadian ini bisa terjadi karena berapa sebab, antara lain adalah :

  • Saldo kurang karena ada biaya penarikan Rp5.000
  • Mesin ATM kosong atau uang tunai habis, jika hal ini terjadi sebaiknya pindah mesin ATM
  • Jumlah transaksi bulanan telah melewati batas, maksimal dalam satu bulan hanya Rp20.000.000.

Apabila kamu tidak mengalami ketiganya tapi tetap gagal padahal enggak ada masalah lain, jangan panik dulu. Kamu bisa meminta bantuan customer service GoPay untuk mengatasi masalah ini.

Cara untuk menghubungi customer service GoPay yaitu langsung dari aplikasi, langkahnya :

  1. Tekan “Eksplor” pada Aplikasi Gojek
  2. Pilih menu “Bantuan”
  3. Cari topik yang sesuai dengan masalah kamu misalnya “GoPay”
  4. Kemudian, pilih lagi subtopik yang sesuai
  5. Jika tidak ada bantuan yang bisa menyelesaikan masalahmu pilih ->”Kirim email ke Gojek” dan tuliskan keluhanmu

Selanjutnya, kamu hanya tinggal menunggu Gojek untuk menyelesaikan masalah dan memberi solusi. Balasan email ini bisa kamu lihat di “Laporan saya” seumpama belum ada reply, berarti Gojek belum membalas.

Semua keluhan yang pernah kamu sampaikan akan ada pada menu “Laporan saya” tersebut. Itu dia cara tarik tunai GoPay sesuai update terbaru dari Gojek yang hanya tersedia satu cara melalui BCA.

Oh ya, kamu baru bisa tarik tunai kalau sudah melakukan upgrade atau verifikasi ya, kalau belum berarti nggak bisa.

Baca Juga:

About Phone

Check Also

contoh Portofolio Kerja yang Tersedia Online

Inspiratif! Mengintip Contoh Portofolio Kerja yang Tersedia Online

Saat melamar pekerjaan, portofolio adalah salah satu hal penting yang perlu ikamu siapkan. Dengan portofolio …