Saat ini, para pengajar baik itu guru maupun dosen wajib tahu cara membuat Google Classroom. Pasalnya, platform dari Google ini banyak sekali dipergunakan untuk kegiatan belajar mengajar secara daring.
Untuk Anda yang sedang mencari cara membuat Google Classroom di HP maupun laptop, kami di sini akan coba jelaskan caranya secara detail. Jadi silahkan simak artikel ini sampai akhir.
Cara Membuat Google Classroom di Laptop
Perangkat komputer seperti laptop dan PC (Personal Computer) sangat cocok untuk membuat sesi belajar mengajar di platform tersebut. Berikut sudah kami rangkum cara-cara untuk membuatnya.
1. Buka atau Akses Platform
Pertama-tama, silahkan Anda masuk ke situs Google Classroom terlebih dahulu. Anda bisa menggunakan browser apa saja pada laptop maupun PC.
Setelah masuk ke platform, silahkan Anda login terlebih dahulu kemudian klik “Lanjutkan” untuk memulainya.
2. Membuat Kelas
Sesudah login, klik sebuah ikon bergambar tanda “+” yang ada di bagian atas. Selanjutnya akan ada dua pilihan yaitu “Buat Kelas’ dan “Gabung ke Kelas”. Silahkan Anda pilih “Buat Kelas”.
Pada layar komputer Anda akan muncul kolom persetujuan untuk membuat kelas baru. Scroll hingga ke bagian paling bawah, kemudian centang persetujuan dan pilih “Lanjutkan”.
3. Mengisi Informasi
Setelah menyetujui pembuatan kelas baru, maka akan muncul sebuah form yang harus Anda isi. Informasi yang ada pada form tersebut seperti nama kelas, mata pelajaran, ruang, dan bagian. Silahkan Anda isi semuanya.
Setelah formulir berhasil Anda isi, klik opsi “Buat” yang ada di bagian bawah. Tunggu proses pembuatan kelas selama beberapa saat. Setelah itu akan muncul kode yang bisa Anda gunakan untuk mengundang siswa dan kelas pun berhasil Anda buat.
Cara Membuat Kelas Google Classroom Melalui HP
Cara membuat Google Classroom untuk guru berikutnya yaitu dengan menggunakan HP (handphone) Android. Langkah-langkahnya pun tidak kalah mudah seperti melalui laptop. Berikut cara-caranya.
1. Pasang Aplikasi Terlebih Dahulu
Kegiatan belajar mengajar daring di HP melalui Google Classroom juga tak kalah praktis. Pertama-tama, Anda pasang terlebih dahulu aplikasinya yang sudah tersedia di Play Store.
Setelah aplikasinya Anda instal, selanjutnya silahkan login menggunakan akun Gmail yang biasa Anda gunakan.
2. Buat Kelas
Tidak jauh berbeda dengan komputer, untuk membuka kelas Anda tinggal mengetuk ikon “+”. Setelah itu, pilih “Create Class” atau “Buat Kelas”.
3. Masukkan Informasi
Isi form informasi yang tampil sesudah Anda membuat kelas. Masukkan nama, mata pelajaran, dan informasi lainnya.
4. Bagikan Link
Setelah memasukkan semua informasi, silahkan Anda ketuk “Buat”. Jika sudah, artinya kelas sudah berhasil dibuat. Selanjutnya Anda tinggal membagikan link kepada para murid untuk mengikuti kegiatan belajar daring.
Cara Bergabung di Google Classroom
Pengajar juga harus tahu bagaimana cara bergabung di kelas. Tujuannya agar murid yang tidak mengetahuinya, bisa Anda beritahu agar proses belajar mengajar berjalan dengan lancar.
Untuk murid yang ingin bergabung caranya sangat mudah. Hanya dengan mengikuti langkah-langkah berikut, para murid bisa langsung mengikuti kegiatan belajar daring di platform tersebut.
- Pada “Kartu Kelas” yang sudah Anda buat, silahkan klik atau sentuh pada ikon titik tiga.
- Setelah itu akan muncul beberapa opsi, kemudian Anda pilih opsi “salin link undangan”.
- Kirim link tersebut via grup Whatsapp, Telegram dan aplikasi chat lainnya.
- Siswa yang mengklik tautan tersebut maka secara otomatis akan langsung diarahkan untuk bergabung di platform atau aplikasi Google Classroom.
Demikian informasi seputar cara membuat Google Classroom untuk para pengajar. Bagaimana, mudah bukan?
Baca Juga: